Pengertian Wiring Harness

 Wiring Harness

Adalah kumpulan dari kabel yang diikat bersama-sama dalam kelompok-kelompok menjadi satu conector atau lebih pada masing-masing ujungnya. Kelompok-kelompok ini disebut wiring harness. Sebuah harness dapat terdiri dari kabel-kabel yang memiliki rangkaian dari sistem yang berbeda-beda. 

Contoh salah satunnya adalah Harness yang dimasukkan ke dalam headlight switch assy, yang terdiri dari kabel-kabel yang berbeda fungsinya antara lain untuk lampu rem, lampu belakang, lampu parkir, lampu dekat dan jauh.


Banyak dijumpai beberapa wire harness dibungkus dengan kabel (conduit) plastik atau kabel serat non konduktif seperti gambar di atas. Conduit adalah plastik yang berbentuk tabung kemudian dibelah membujur agar mudah memasukkan kabel yang akan dirakit. Ada juga yang di bungkus dengan tape. Kemudian conduit diclamp pada mesin untuk menghubungkan harness dan agar terlihat lebuh rapi.

Komentar